Gratis! Pameran Budaya Leluhur Korea Hadir di Jakarta
안녕하세요 (Annyeonghaseyo) yeorobundeul...
Teman-teman diundang nih untuk datang, kenal, dan bermain tentang Korean Culture atau budaya Korea di Korean Culture Centre Indonesia (KCCI), Jakarta!
KCCI menggelar pameran ini secara gratis loh!!
Namun harus mendaftar terlebih dahulu ya untuk memilih waktu sesi kunjungan.
Ini adalah sebuah pameran yang tak hanya memberikan informasi dan pengetahuan menyoal budaya leluhur Korea, tapi juga pengalaman untuk merasakan K-Culture secara lebih dekat.
Pameran bertajuk "Budaya Leluhur Korea" berlangsung secara luring atau langsung di KCCI Multifunction Hall, Jakarta.
Kapan sih acaranya?
Pameran ini akan berlangsung empat hari, yakni pada tanggal 12, 13, dan 17, 18 Mei 2022.
Melalui website KCCI, kegiatan pada pameran tersebut di antaranya ada pameran Kotak Budaya, Kotak Hangeul, alat musik, dan alat permainan tradisional Korea. Selain itu ada seluk beluk tentang hanbok dan pengalaman Korea Craft. Dan yang terakhir akan ada nonton K-Drama.
Demi masih menjaga protokol kesehatan, KCCI membagi 5 pilihan sesi kunjungan. Berikut sesinya:
- Sesi 1: 10:00-11:00 WIB
- Sesi 2: 11:10-12:10 WIB
- Sesi 3: 13:10-14:10 WIB
- Sesi 4: 14:20-15:20 WIB
- Sesi 5: 15:30-16:30 WIB
KCCI mengumumkan bahwa pendaftaran hanya dapat dilakukan melalui telepon di 021-29035650 pada hari dan jam operasional Senin-Jumat, 09:00-17:00 WIB.
"Kami menantikan kehadiranmu! Sampai bertemu di KCCI~ 감사합니다 (emote luv duaberwarna pink," kata KCCI dalam keterangannya.
Seru bangetttt yaaaaa. Ikutttttan ngga nih teman-teman Chingudeul Republika.....