Seluruh Member BTS Antar J-Hope Memasuki Kamp Wamil
안녕하세여, 친구들 (Annyeonghaseyo, chingudeul)...
Seluruh anggota BTS termasuk Jin yang tengah mendapat libur militer, mengantar kepergian j-hope memasuki kamp wajib militer (wamil), pada Selasa (18/4/2023).
J-hope kini resmi menjalankan tugas wamil negara. Seperti halnya pria di Korea, setelah lima pekan menjalani pelatihan dasar, pria bernama asli Jung Hoseok itu akan bertugas sebagai tentara aktif di angkatan darat.
Dalam unggahan di Twitter resmi @BTS_twt, terlihat Jin, Jimin, Suga, V, Jungkook dan RM berpose bersama j-hope di kamp militer, yang diduga sama seperti pertama kalinya mereka mengantarkan Jin wamil. Ketujuh bujang Korea Selatan itu terlihat mengenakan masker.
Jin, anggota tertua masih menggunakan seragam militer. Dia diketahui mendapatkan libur untuk sengaja mengantarkan j-hope memasuki kamp militer.
“Jhope kami mencintaimu,” kata keterangan foto mereka bertujuh di Twitter BTS.
Taehyung dan Namjoon juga mengunggah momen pelepasan j-hope di Instagram Stories mereka dengan foto serupa. Sementara Jin mengunggahnya di post Instagramnya. "Sosok selanjutnya," kata Jin merujuk pada j-hope yang wamil setelah dia.
“Sampai bertemu segera, brother @uarmyhope,” kata RM.
Sebelumnya, media Korea mengatakan bahwa agensi Big Hit Music meminta penggemar untuk tidak datang ke kamp.
Selamat bertugas, ya uri sunshine!