STAYC Comeback dengan Lagu "RUN2U" yang Fresh
Hai Chingudeul! Apa kabar? Semoga kalian semua dalam keaadan baik dan sehat ya!
Kalian tau nggak sih, salah satu girlband K-pop STAYC baru saja comeback lho! Music Video (MV) “RUN2U” baru diunggah di akun YouTube kemarin. Dalam comeback ini, STAYC membawakan konsep pesona teen-fresh.
Setelah lima bulan, STAYC merilis mini album kedua yang berjudul YOUNG-LUV.COM yang terdiri dari enam lagu, yaitu “RUN2U”, “SAME”, “247”, “YOUNG LUV”, “BUTTERFLY”, dan “I WANT U BABY.” STAYC menunjukan warna keunikannya sambil menantang diri mereka dengan mengembangkan pesona teen-fresh. Mini album ini dibuka dengan title song “RUN2U” yang menceritakan seseorang harus mengejar cinta mereka tanpa mempedulikan ketakutan atau kritikan dari orang lain.
Sebagai grup rookie yang telah memperoleh banyak penghargaan, STAYC mengakui mereka menghadapi tekanan tinggi untuk menjadi sukses. Sang leader, Sumin mengaku lebih percaya diri saat comeback kali ini dibandingkan era ASAP dan STEREOTYPE.
“Kami lebih percaya diri karena comeback kali ini sesuai dengan gaya kami. Jadi, kami banyak berlatih dan berdiskusi dengan produser saat persiapan album,” kata Sunmi dalam Showcase YOUNG-LUV. Selain itu, Sieun mengatakan para member juga mempersiapkan gaya baru kepada fans.
“Kami ingin mempersembahkan kesan baru STAYC dalam album ini. Kami berfokus pada konsep yang lebih dewasa dan intens,” ujarnya.
Tentu saja, para member tidak lupa untuk melanjutkan pesona teen-fresh karena pesan utamanya adalah cinta yang berdasarkan keberanian. Lagu “SO BAD” menunjukkan cinta yang tidak dewasa, “ASAP” menunjukkan betapa mendabakan seseorang untuk dicintai, “STEREOTYPE” menunjukkan bagaimana membangun ego kita, dan “RUN2U” menunjukkan cara untuk mengejar cinta tanpa mengkhawatirkan apa yang orang lain pikirkan.
Saat ini, MV “RUN2U” sudah ditonton lebih dari sembilan juta kali selama 24 jam. Kamu bisa menontonnya di sini dan Showcasenya bisa di sini ya!